3 Cara Cek Artikel Sudah Terindex oleh Google atau Belum Terbaru - PanutanIM -->
3 Cara Cek Artikel Sudah Terindex oleh Google atau Belum Terbaru

3 Cara Cek Artikel Sudah Terindex oleh Google atau Belum Terbaru

PanutanIM - Cara Cek Artikel Sudah Terindex Google Atau Belum - Untuk para pemula blogger ini kerap sekali bingung dengan hasil artikel yang mereka tulis. Lantaran mereka masih memikirkan mengenai artikelnya sudah terindex oleh mensi pencari atau masih belum. Hal ini tentunya juga berdampak mengenai semangatnya dalam mengelola blog.

Apalagi artikel yang kita buat ini belum masuk pada mesin pencarian. Namun perlu diketahui, bahwa salah satu syarat artikel masuk dalam pencarian adalah dengan terindex oleh mesin pencari dengan baik.

Jadi, salah satu hal yang paling penting ternyata cek artikel sudah terindex atau masih belum. Kamu belum tahu caranya ? Nah. kali ini MasIrfun akan menjelaskan beberapa cara untuk mengecek artikel sudah terindex google atau belum dibawah ini.


3 Cara Cek Artikel Sudah Terindex Google Atau Belum


cara-mengecek-artikel-sudah-terindex-oleh-google-atau-belum hal yang menjadi momok bagi para pemula. Namun, jika kamu menerapkan cara ini dijamin bakal mengetahui artikel kamu sudah terindex oleh google atau belum.

Cek halaman sudah index ini tentunya menjadi salah satu faktor yang penting guna menambah semangat dalam ngeblog. Sebelum kamu mengecek artikelnya, kamu harus pastikan sudah submit URL di webmaster yaa, guys!

Hal ini kerap sekali MasIrfun pantau dari grup bahwa adanya pertanyaan-pertanyaan yang serupa. Oleh karena itu, cara cek artikel sudah terindex google di mesin pencarian kamu dapat mencoba sebagai berikut :

1. Menulis URL Halaman


Salah satu cara yang cukup sederhana yaitu kamu mengetik full URL pada artikel yang telah kamu buat.

Misal : MasIrfun ingin mengecek artikel yang sudah di publish dengan link ->
https://panutanim.blogspot.com/2019/07/membuat-blog.html

Jika artikel MasIrfun ini sudah terindex, maka bakal tampil di mesin pencarian seperti pada gambar dibawah ini.


Namun, bila kamu ingin cek halaman artikelmu sudah di index ini dapat mengganti link URL tersebut dengan artikel postingan kamu sendiri.

2. Menuliskan Judul Halaman


Cara yang kedua ini kamu dapat mencoba dengan menuliskan judul halaman, namun ditambah dengan atribut site:.

Jadi, kamu mengetik di mesin pencari seperti ini -> "Judul artikel" site:blogkamu.com. Berikut contohnya.

Contoh : Apabila MasIrfun ini sama ingin cek artikel seperti URL di cara satu, MasIrfun bisa menulis di google dengan kata kunci "Cara Membuat Blog : 7 Langkah Awal untuk Menjadi Blogger Profesional dan Sukses" site:panutanim.blogspot.com.

Kamu dapat melihat gambar dibawah ini !


Namun, kamu pun juga dapat mengganti judul artikel dan site blogkamu.com menjadi website kamu sendiri, yaa!

3. Melalui Google Search Console


Jika kamu sudah menerapkan kedua cara diatas masih belum juga muncul? Salah satu solusinya kamu harus submit ke webmaster console terbaru.

Hal ini biasanya MasIrfun lakukan dengan cara yang sama, karena dulu awam belajar ngeblog pun tidak semangat apabila artikel belum keindex.

Mungkin kamu dapat mencoba cara cek artikel melalui Google Search Console berikut ini !

Pertama kamu masukkan link kamu seperti yang MasIrfun sudah ditandai seperti di gambar.


Nah, apabila artikel kamu sudah terindex, maka tampilannya akan seperti gambar yang MasIrfun sajikan dibawah ini !


Itulah diatas yang dapat MasIrfun ulas untuk kesempatan kali ini. Semoga bermanfaat untuk seorang pemula yang masih belum tahu caranya.

Semangat Blogger Indonesia, Sukses !
Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment